Senin, 02 Desember 2019

SQL (Structured Query Language)

SQL (Structured Query Language)

1. Sql (Structured Query Language)

   Sql (Structured Query Language) adalah sebuah Bahasa yang digunakan untuk mengakses  data dalam basis data relasional. Bahasa ini secara defacto merupakan bahasa standar yang digunakan dalam manajemen basis data relasional. Saat ini hampir semua server basis data yang ada mendukung bahasa ini untuk melakukan manajemen datanya.

2. Langkah-langkah membuat sql
   Langkah – Langkah untuk membuat sql sebagai berikut :

  •    Buka file PDM yang sudah jadi
  •    Kemudian pilih tab database
  •    Kemudian pilih generate database
  •    Kemudian ganti format menjadi sql, kemudian klik oke
3. Xampp

    XAMPP adalah perangkat luak bebas yang mendukung banyak sistem operasi, merupakan kompilasi dari beberapa program. Fungsinya adalah sebagai server yang berdiri sendiri (localhost), yang terdiri atas program Apache HTTP Server, MySQL database, dan penerjemah Bahasa yang ditulis dengan Bahasa pemograman PHP dan Perl.
    Nama XAMPP merupakan singkatan dari X (empat sistem operasi apapun), Apache, MySQL, PHP, Perl. Program ini tersedia dalam GNU General Public License dan bebas, merupakan web server yang mudah digunakan yang dapat melayani tampilan halaman web yang dinamis. Untuk mendapatkannya dapat mendownload langsung di web resminya. 

4. Phpmyadmin

    Phpmyadmin adalah perangkat lunak bebas yang ditulis dalam Bahasa pemograman PHP yang digunakan untuk menangani administrasi mysql melalui  Jejaring Jagat Jembar (World Wide Wide). Phpmyadmin mendukung berbagai operasi mysql, diantaranya (mengelola basis data, tabel-tabel, bidang (fields), relasi (relations), indeks, pengguna (users), perizinan (permissions), dan lain-lain). 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Normalisasi

Normalisasi 1. Pengertian Normalisasi         Normalisasi   merupakan   suatu   proses   untuk   mengubah   suatu   tabel   yang memi...